Cinta Terpendam Lebih Baik dari pada Bermaksiat
Aku tak ingin berbuat apa-apa
Untuk sekedar kau tahu aku ada
Aku hanya cinta
Bukan hakku menyuruh kau memilihku karena cintaku
Tak ingin kurisalahkan apa yang kupendam
agar kau tahu sebetapa kasihku untukmu
Aku hanya cinta
tak ada syarat dalam mencinta harus bersama
Aku tak ingin, cengeng karena mencintaimu
Merana karena merindukanmu
Nestapa karena ketidak pekaanmu
Bukankah, cinta menguatkan?
Lalu kenapa harus ku dramakan sebuah kekuatan?
Biar kau tak tahu
Sampai sesampainya
biarlah,
biar semuanya biru berlakunya untukku
Karena semua demi kebahagianmu.
Semoga kita semua bahagia
Post a Comment for "Cinta Terpendam Lebih Baik dari pada Bermaksiat"