Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting ADS Search Google

Rekomendasi Laptop MSI Prestige Tipis Murah Penggunaan di Segala Bidang



Buat semua konten kreator tepatnya pecinta editor, animator dan dekorator inilah laptop yang wajib sobat sosor yang harganya jauh lebih murah di bandingkan dengan brand kompotitor dengan spesifikasi yang mumpuni untuk sobat menjadi sang inovator dan tentunya bisa juga goyang ngebor di semua software berat.

Kali ini saya berbagi pengalaman pribadi selama saya memakai laptop MSI Prestige PS 42 Modern 8RC, Karena pada dasarnya ketika sobat membeli laptop baru tentunya susah memilih laptop yang harganya murah tapi speknya harus Bar-Bar. 

Ulasan mengenai laptop ini juga menarik kita bahas disebabkan masih kompatible untuk dipakai di tahun 2020 hingga tahun selanjutnya, bahkan laptop ini dikeluarkan pada tahun 2018 yang saya membelinya di tahun 2019 masih Bar-Bar banget deh untuk pemakaian 24 jam dengan Multi Tasking full. 

Mengenai pemakaian laptop ini untuk gaming saya menginstal game PUBG dan FIFA19 yang PS4 lancar banget, hanya saja sedikit keluhan dari saya cepat panas karena dimaklumkan saja material dari laptop ini terbuat dari material alumunium dan juga plastik di beberapa area.

Berikut Spesifikasi Full MSI PRESTIGE PS42 Modern 8RC

  • Intel Kaby Lake R 8th Quad Core i5 8250U 1.6-3.4GHz (8MB Cache), 8 Threads
  • 8GB RAM DDR4 (Max. 16GB)
  • 512GB SSD M.2
  • NVidia Geforce GTX1050 MAX Q 4GB GDDR5
  • Windows 10 Home 64bit
  • 14 Inci IPS Level FHD WVA Matte LED Display
  • 2 x 2W Speaker with Nahimic 3 Sound Enhancer
  • White Backlit Keyboard
  • HD Webcam, Fingerprint Reader
  • Integrated WiFi 802.11ac + Bluetooth v4.1
  • 2x Type-C USB 3.1, 2x Type-A USB 3.1
  • 1x SD Card Reader (XC/HC), 1x HDMI v1.4
  • 1x Combo Audio Jack
  • 1.19kg included battery 50Whrs
  • Dual Cooling System with 3 Heatpipes

DESAIN

Bisa dilihat di foto, MSI meletakkkan logo Naganya yang gagah itu di belakang layar display dan nama mereknya MSI diletakkan di depan, tepat di bawah layar dan di atas kamera. 

Kebanyakan dari laptop merek lain jarang ada menempatkan nama dan logo sekaligus di satu produk, biasanya mereka meletakkan hanya satu saja kalau tidak logo yah nama mereknya.

Tapi MSI mampu meletakkan dua sekaligus dengan rapi dan tidak canggung untuk ditatap.
 
Logo MSI

Kamera laptop ini letaknya di bawah tentu bagi saya ini aman-aman saja, tapi bagi wanita letak kamera dibawah menjadi risih bila digunakan bersama lawan jenis karena terlihat berisi. Paham dehh

Layar bisa dibuka sampai 180 derajat, jadi tidak ribet untuk menampakkan ke konsumen kita bila sobat seorang pembisnis yang lagi meeting atau pertemuan bersama klien.

Ditambah lagi dengan layar slim design dan bezel tipis diarea samping yang bikin laptop ini menjadi nilai plus untuk kategori laptop premium.


FITUR

Fans atau kipas angin termasuk perihal penting bagi kalian yang suka ngegame di laptop, karena kebanyakan dari laptop tipis zaman sekarang mereka hanya membuat satu fans saja di dalam mesin.

MSI PRESTIGE PS42 Modern 8RC mampu membuat dual fans dengan tiga pipa untuk hardware nya. 
Sehingga hawa panas cepat keluar yang dapat membuat laptop ini aman dari bahaya overhear ketika gaming.

Disini seakan-akan berkesan MSI merancang laptop bisnis untuk para gaming. Dengan demikian dari saya jangan terlalu sering juga main game pada laptop ini, sekalipun kecil tapi tidak mengapa untuk disiksa. Setidaknya memanimalisir resiko dari cepat panasnya laptop. Toh nanti cepat rusak Sob.


Dual Kipas Angin didalam juga bisa diatur kecepatannya melalui software bawaan MSI yaitu MSI Dragon Center, Sobat bisa mengatur dengan empat opsi dari Auto, Basic, Advanced dan Cooler Boost.

Menu dalam software MSI Dragon Center sobat bisa juga Monitoring suhu laptop, System Tuner, Mobile Center yang bisa konek Software ini ke Smartphone dengan cara mendonload di Google Play Store dan menu MSI True Color yang bisa mengatur menyesuaikan warna layar laptop tergantung kebutuhan sobat.

True Color ada 6 mode pilihan:
  • Gamer
  • Anti-Blue
  • sRGB
  • Designer
  • Office
  • Movie


Memiliki Speaker yang didukung penuh oleh Nahimic 3, yang bisa diatur mode suara ketika menggunakan software tertentu, Letak sound suara dibawah body laptop.

Seperti menonton Film, Game dan Music tentu Software Nahimic 3 menjadi andalan banget untuk menyesuaikan suara yang ingin sobat terapkan.


Tombol Power yang dipisahkan dari tomobol keyboard terletak ditengah menjadi salah satu komponen penting untuk sobat yang suka ngetik, karena biasanya banyak dari produk laptop lain meletakkan tombol power tepat di samping tombol backspace, jadi ketika mengetik tidak mengganggu. 

Dilengkapi dengan keamanan menggunakan fitur sidik jari dengan didukung oleh Windows Hello. 
Fitur ini memang membantu banget bagi saya yang tidak ribet lagi menggunakan kode, tapi bagi saya peletakkan sidik jari di bagian touchpad kurang menarik, lebih bagus lagi bila diletakkan di luar touchpad.


Kemudian Keyboard, fiel penguunaan selama satu tahun lebih saya mengetik sangat nyaman, bahkan saya sudah menyelesaikkan satu skripsi di laptop ini hehe, ketukkan tombolnya pun sangat BISYEL (mantap).

Ditambah lagi backlight keyboard berwarna putih dengan empat mode kecerahan, untuk menyalakan backlight di keyboard sobat bisa meneken tombol Fn+PGUP, Sedangkan untuk menurunkan kecerahan Fn+PGON.  

MSI Keyboard

PORT DAN KONEKTIVITAS

Sebelah kanan terdapat dual port USB 3.1 type A, dua port ini tentu sangat terpakai. Bahkan bagi para gaming ini sangat membantu banget untuk memasang mouseyang sekalian bisa mentransfer data.

Dual port Type-C yang terdapat satu sisi kanan dan kiri, ini bisa dibilang MSI sudah memikirkan sangat matang mengenai perkembangan teknologi kedepan, karena port Type-C port terbaru yang sering digunakan sekarang, bahkan semua hp android keluar terbaru sekarang bisa kita liat semua port charging menggunakan port Type-C. 

Selanjutnya port kartu SD, bagi sobat content creator tentu sangat membutuhkan port ini, dimana content creator bisa memudahkan memindahkan file dari kamera.

Kebanyakan dari laptop zaman sekarang, khususnya laptop gaming sudah menghilangkan port ini, seperti halnya tempat colokan CD/DVD kebanyakan dari laptop zaman dulu yang sekarang hampir punah.
 
 

Sementara disisi kiri terdapat port charging, sebelahnya ada port HDMI dan audio 3.5 mm.
Dan tiga lampu indikator Power, Charging dan Wireless Network 

KESIMPULAN

Laptop MSI PS42 Modern 8RC yang didesain Prestige untuk pembisnis yang sehingga terlihat premium ini sangat saya sarankan untuk sobat yang kebutuhan kuliah, kantor dan gaming standar. 

Laptop ini nyaman diraba apalagi dilihat yang layarnya sudah menggunkan layar IPS dengan resolusi full HD 1920x1020  yang tentunya sudah nyaman menonton video ditambah lagi dengan bezel tipis di area layar. 

Saran juga untuk sobat kalau pingin memilih laptop yang kekinian diliat teknologi layarnya menggunakan fitur IPS tidak lagi menggunakan fitur TN. Dan dilihat juga fitur penyimpananya apakah menggunakan SSD seperti laptop ini, karena booting windows pada laptop yang masih menggunakan Hard Disk tentu kalah cepat dengan laptop yang sudah menggunakan SSD.

Ketahanan battery juga perlu diperhatikan ketika membeli laptop, laptop ini sangat saya sarankan karena pengalaman saya hanya brosing internet, membuka office dan multi tasking lainnya yang tentu bukan software berat bisa bertahan hingga 10 jam. 

Mengenai Harga laptop ini mungkin sudah berubah dari tahun sebelumnya saya beli.
Sobat bisa cek update harga di Internet di situs terpercaya.

Saya beli disini IT GARAGE 

Tentu postingan ini banyak kurangnya, tambahkan ulasan sobat di kolom komentar atau recomended laptop lain menurut pengalaman sobat. Syukran
Mahlil Al mudassa
Mahlil Al mudassa Hamba Allah yang sering nyangkut di dunia maya via atribut fana. Email: mahlilflanstsr@gmail.com

3 comments for "Rekomendasi Laptop MSI Prestige Tipis Murah Penggunaan di Segala Bidang"

  1. Aihhh Laptop Sultannnn.....Ditunggu review-review laptop lainnya bang...

    Salam,
    Harry

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waalaikumus salam, bisa ayeek lu bang 😅

      Delete